Tentang Kami

Distributor FMCG dengan 50 Tahun Pengalaman

Mahameru Group adalah Perusahaan yang bergerak di bidang Distribusi FMCG (Fast Moving Consumer Goods) yang mencakup Food, Beverage dan Non Food. Perusahaan kami telah berpengalaman di bidang Distribusi sejak tahun 1970an dan bekerja sama dengan beberapa Principal Dalam dan Luar Negri. Perusahaan kami memiliki infrastruktur yang memadai, SDM yang handal, Relasi yang baik dengan Pelanggan dan terus bertumbuh dan berinovasi mengikuti perkembangan pasar.

± 25 Titik Depo
Total Luas Gudang 33.700 m2
Hubungi Kami

0411-448448

Download Company Profile
Kenapa Memilih Kami

Kami Hadir untuk Membantu Mengembangkan Bisnis Anda

Area Pemasaran

Coverage area 3 kabupaten dengan total 24 depo

Armada

152 Armada Aktif yang siap beroperasi

Tim Sales

Kami memiliki 162 tim sales aktif di seluruh area pemasaran

Outlet Teregistrasi

Kami memiliki 19.077 outlet teregistrasi seluruh area pemasaran

Core Value

Core Values Kami

“Dengan segala kerendahan hati sebagai pedoman hidup; Kami menjunjung tinggi Respect (Menghormati dan Menghargai) kepada setiap pribadi; Kami menjalankan usaha kami dengan prinsip Accountable (Penuh Tanggung Jawab); Kami memberikan Service (Pelayanan) yang terbaik kepada semua pelanggan; Kami akan senantiasa Adaptive (Ber-Adaptasi) terhadap setiap tantangan demi tercapainya pribadi yang unggul dan memberikan dampak positif terhadap sesama. “

Explore

Berarti Menghormati dan Menghargai. Saling menghormati dan menghargai sangat penting dalam lingkungan perusahaan agar dapat bertahan secara jangka panjang. Semakin tua umur suatu perusahaan maka tingkat perbedaan usia dan latar belakang semakin bervariasi. Setiap pribadi perlu memahami bahwa menghormati dan menghargai bukan berarti takut untuk ber-argumen, tetapi justru perlu memahami bahwa diperlukan keberanian untuk berpendapat dalam bekerja namun tetap menjunjung asas saling menghormati dan menghargai.

Berarti Bertanggung Jawab. Setiap pribadi harus dapat bertanggung penuh atas setiap kegiatan dan tindakan yang akan atau sudah dilakukan. Apapun posisinya, apapun jenis pekerjaannya, dari level bawah, menengah sampai atas, adalah penting untuk memiliki tanggung jawab atas pekerjaan yang dipercayakan. Yaitu agar dilakukan dengan jujur dan professional sehinggal hasilnya dapat dipertanggungjawabkan

Berarti Melayani. Setiap pribadi harus dapat memberikan pelayanan terbaik terhadap Pelanggan. Pelanggan dapat berarti pihak eksternal perusahaan (contohnya konsumen) dan juga pihak internal perusahaan (contohnya sesama karyawan). Bagi Department Sales dan Delivery, pelayanan yang baik dapat berarti berkomunikasi secara baik dengan Outlet. Bagi Department Admin atau Support lainnya, pelayanan yang baik dapat berarti melakukan pekerjaan sesuai job desc dengan professional untuk menunjang kebutuhan department lain.

Berarti Beradaptasi. Seiring dengan berjalannya waktu, teknologi akan berubah, peraturan pemerintah dan peraturan perusahaan akan berubah, relasi bisnis dan konsumen akan berubah, namun tanpa mengabaikan Values perusahaan (Respect, Accountable dan Service), setiap pribadi harus dapat beradaptasi demi kemajuan perusahaan karena kemampuan untuk dapat beradaptasi dengan setiap perubahan dan perkembangan adalah kunci suatu perusahaan untuk bertahan secara jangka panjang.
Testimonial

Testimoni Dari Client Kami

Mitra Kerja

Perusahaan Yang Bekerjasama Dengan Kami

Head Office

Jl. Sultan Dg Raja No. 26-28 Makassar 90152 Sulawesi Selatan, Indonesia

info@mahamerugroup.com

0411-448448

PT Mahameru Mitra Makmur

Wilayah Pemasaran Sulawesi Selatan & Barat 21 Titik Depo

0411-448448

PT Mahameru Putra Harmonis

Wilayah Pemasaran Sulawesi Tenggara 3 Titik Depo

0411-448448

© Mahameru Group. All Rights Reserved